Search This Blog

Sandiaga: Kalau "Flyover" Pancoran Mundur 2 Minggu, Kita Dimaki Orang Lagi...

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meminta uji kelayakan bisa dilakukan bersamaan dengan penyempurnaan jalan layang Pancoran. Dengan demikian, jalan layang tersebut bisa dibuka untuk umum pada 15 Januari 2018.

"Pastikan 15 Januari itu sudah bisa langsung dipakai, jangan harus menunggu lagi keputusan pengecekan. Jadi kerjainnya bareng gitu, jangan sekuensi, kalau nanti (penyelesaian) mundur lagi 2 minggu, akhirnya kita dimaki orang lagi," ujar Sandiaga saat meninjau jalan layang Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (30/12/2017).

Sandiaga meminta pimpinan proyek menambah jumlah pekerja. Pada saat-saat terakhir seperti ini, menurutnya, jumlah pekerja harus ditambah untuk mempercepat penyelesaian.

"Ini saya lihat kurang orangnya, mau finishing begini kalau bisa ditambah (pekerja), dipastikan begitu," ujar Sandiaga.

Baca juga: Jalan Layang Pancoran Belum Rampung, Sandiaga Tetap Sembelih Sapi

Awalnya, Sandiaga berharap proyek ini bisa selesai akhir 2017. Dengan demikian, warga Jakarta bisa merasa lega melintasi kawasan Pancoran pada 2018. Namun, hal itu belum bisa tercapai karena pembangunan jalan layang belum selesai 100 persen.

"Begitu pulang liburan, orang masih merasa macet di sini pasti menggerutu, pasti akan semakin menambah beban. Padahal ini sebetulnya secara pengerjaan, mestinya sih sudah selesai," ujarnya.

Baca juga: Sandiaga: Pastikan 15 Januari Flyover Pancoran Bisa Dipakai!

Sebenarnya konstruksi jalan layang sudah tersambung, jalanan juga sudah dipasang. Namun, pagar pembatas betonnya belum terpasang semua. Selain itu, tiang lampu penerangan jalan juga belum terpasang meski sudah tersedia.

Penyebabnya adalah cuaca. Selain itu, ada bagian jalan layang yang strukturnya harus diperbaiki kembali.

Kompas TV Kepadatan lalu lintas terus terjadi di perempatan Kuningan, Jakarta Selatan, selama pembangunan proyek "underpass" Mampang-Kuningan.

Let's block ads! (Why?)

Baca Dong Selanjut nya http://megapolitan.kompas.com/read/2017/12/30/20341441/sandiaga-kalau-flyover-pancoran-mundur-2-minggu-kita-dimaki-orang-lagi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sandiaga: Kalau "Flyover" Pancoran Mundur 2 Minggu, Kita Dimaki Orang Lagi..."

Post a Comment

Powered by Blogger.