Search This Blog

Naik dari Stasiun Lebak Bulus Pagi Tadi, Dirut MRT Sebut Penumpang Mulai Tertib - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar mengatakan, penumpang moda raya terpadu (MRT) mulai berperilaku tertib.

Sebelumnya, sempat viral di media sosial aksi sejumlah penumpang yang makan di lantai stasiun, bergelantungan di pegangan tangan kereta MRT, hingga menginjak kursi.

Baca juga: Lima Kartu Uang Elektronik Ini Bisa Digunakan untuk Naik MRT Jakarta

"Masyarakat ternyata sudah baik, pengalaman antre sudah terjadi, tidak bawa makanan, itu sudah terjadi kemarin, nah ini yang terus kami lihat," ujar William di Bundaran HI, Senin (25/3/2019).

William mengatakan, saat aksi viral tersebut terjadi, penumpang MRT membludak melebih 80.000 orang.

Selain itu, penumpang juga bukan berkomuter, melainkan menjajal kereta dan melihat-lihat stasiun.

"Kalau dia bertransportasi saja kan dia hanya naik dan turun, kalau ini kan dia bolak balik, dia tinggal di dalam kereta, jadi pada jam tertentu itu sangat membludak," kata William.

Kendati demikian, pagi tadi William yang naik MRT dari Lebak Bulus melihat penumpang sudah tertib.

Baca juga: Naik MRT sampai 31 Maret 2019 Harus Daftar Online

Ia mengatakan, pihaknya akan terus mensosialisasikan cara berkendara dengan MRT yang tertib.

"Pagi ini saya lihat di Lebak Bulus masyarakat antre dengan baik," ujar William.


Let's block ads! (Why?)

Baca Dong Selanjut nya https://megapolitan.kompas.com/read/2019/03/25/12513371/naik-dari-stasiun-lebak-bulus-pagi-tadi-dirut-mrt-sebut-penumpang-mulai

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Naik dari Stasiun Lebak Bulus Pagi Tadi, Dirut MRT Sebut Penumpang Mulai Tertib - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.