Search This Blog

Jejak Pengiriman Tabloid Indonesia Barokah - Detik X

Kepala Kantor Pos Jakarta Selatan, Hayudi Yulianto -- Foto : Gresnia Arela F/detikX

Hayudi tak tahu siapa dan alamat pengirim tabloid itu, karena proses awal berada di PT Pos Logistik. Ia juga mengaku tak tahu nilai pembayaran pengirimannya. Namun Kantor Pos Tulungagung, Jawa Timur, yang bisa melihat ongkos kirim barang dari pusat mengungkap pembayaran tunai semua kiriman tabloid itu mencapai Rp 1,4 miliar.

“Total dari pendapatan yang diterima (dari pengirim) Rp 1,458 miliar, itu nasional,” kata Kepala Kantor Pos Tulungagung, Ardiantha Saputra, kepada wartawan di kantornya, Jumat, 25 Januari 2019.

Dari sisi produksi sendiri, tabloid Indonesia Barokah cukup fantastis. Dari temuan di daerah, satu amplop besar cokelat berisi tiga eksemplar tabloid. Jika dikalikan dengan 260.792 paket, maka hasilnya adalah 782.376 eksemplar. Jumlah itu melampuai produksi media cetak manapun di Indonesia. Rata-rata perusahaan media cetak hanya mencetak 50.000-200.000 eksemplar setiap edisi. Dan tak semua percetakan ada yang bisa mencetak sebanyak itu dalam waktu singkat.

Dari informasi yang diperoleh detikX, untuk ongkos cetak tabloid dengan berbagai format, yaitu delapan halaman, 12 halaman, dan 16 halaman, itu berbeda-beda. Ongkos cetak di perusahaan percetakan kelas menengah saja, untuk tabloid format 18 halaman dengan kertas HVS 70 gram full colour harganya Rp 16 juta (5.000 eksemplar), Rp 29 juta (10.000 eksemplar), Rp 41 juta (15.000 eksemplar) dan Rp 67 juta (25.000).

Bila diambil harga tengah saja, Rp 2.500 per eksemplar, maka biaya untuk mencetak tabloid Indonesia Barokah itu mencapai Rp 1,96 miliar.

Let's block ads! (Why?)

Baca Dong Selanjut nya https://x.detik.com/detail/investigasi/20190126/Jejak-Pengiriman-Tabloid-Indonesia-Barokah/index.php

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jejak Pengiriman Tabloid Indonesia Barokah - Detik X"

Post a Comment

Powered by Blogger.