Search This Blog

Fintech Filosofi Crazy Rich Eka Tjipta Widjaja Pemilik Harta Rp 121 T 27 January 2019 13 - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Meninggalnya Eka Tjipta Widjaja kemarin malam Sabtu, 26 Januari 2019 menyisakan duka tak hanya untuk keluarga, namun juga untuk dunia bisnis di Indonesia.

Bagaimana tidak, pendiri Sinar Mas Group ini merupakan salah satu dari jajaran tiga besar orang terkaya se-Republik Indonesia ini. Namanya tercatat di posisi ketiga dengan jumlah kekayaan mencapai US$ 8,6 miliar atau sekitar Rp 120,96 triliun.

Kekayaannya ini berasal dari berjibun perusahaan dan enam bisnis yang dijalannya, tidak hanya di Indonesia namun sampai ke Malaysia, Singapura, China dan London.


Tapi tahukah bahwa capaian yang diperoleh Eka saat ini merupakan hasil kerja kerasnya sendiri, hanya dengan bekal ijazah SD.


Sebenarnya apa filosofi Eka Tjipta Widjaja dalam menjalankan bisnisnya. Managing Director Sinar Mas Grup Gandhi Sulistiyanto mengatakan, Eka Tjipta punya filosofi jujur, menjaga kredibilitas, dan bertanggung jawab.

"Baik terhadap keluarga, pekerjaan maupun terhadap sosial' menjadi kompas hidupnya, yang kemudian bermetamorfosis menjadi nilai-nilai luhur Sinar Mas, yakni Integritas, Sikap Positif, Berkomitmen, Perbaikan Berkelanjutan, Inovatif dan Loyal," kata Gandhi.


Kehidupan berbisnisnya berawal dari perjalanannya menuju Indonesia bersama sang Ibu untuk menyusul Ayahnya, dari dataran China, tanah kelahirannya pada 1921 silam. Setelah menamatkan sekolah dasar di Makassar, dirinya mulai ikut menjajakan biskuit dan permen, karena tak mampu melanjutkan ke pendiidikan selanjutnya.

Dari bejualan secara door to door ini, suatu ketika pada usia 37 tahun dia memulai bisnisnya sendiri dan membentuk CV Sinar Mas di Surabaya dengan bisnis pertama yakni berupa perkebunan kopi dan karet yang berlokasi di Jember.

Seiring dengan berkembangnya bisnis, usaha yang dijalannkannya mulai melebar industri kimia dengan terbentuknya PT Tjiwi Kimia pada 1976 yang akhirnya berkembang menjadi salah satu produsen kertas terbesar dunia yang sekarang bernama PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM).

Dari bisnisnya inilah lama-kelamaan usaha yang dijajakinya terus berkembang, tak hanya berfokus pada bisnis manufaktur. Akhirnya berkembang ke bisnis pengembang dan properti melalui Sinarmas Land dan anak-anak usahanya.

Eka Tijpta juga memiliki bisnis jasa keuangan dengan ragam usahanya mulai dari jasa perbankan, asuransi, manajemen aset dan sekuritas. Masih kurang, dirinya bahkan memiliki bisnis di bidang jasa energi dan infrastruktur serta telekomunikasi.

(hps/hps)

Let's block ads! (Why?)

Baca Dong Selanjut nya https://www.cnbcindonesia.com/fintech/20190127125746-37-52540/filosofi-crazy-rich-eka-tjipta-widjaja-pemilik-harta-rp-121-t

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Fintech Filosofi Crazy Rich Eka Tjipta Widjaja Pemilik Harta Rp 121 T 27 January 2019 13 - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.